Rabu, 04 Agustus 2010

Enak Nih, USB Flash Drive dengan Dual-Wi-Fi

JAKARTA, SENIN - Ini bukan sembarang USB flash drive.  Di iklannya diperlihatkan dua perangkat yang terkoneksi dalam satu jaringan lokal saling berkirim konten. Dan ini bukan  cuma sekadar iklan. Produk realnya sudah bisa dinikmati.
Infinitec-lah pembuatnya. Infinitec lalu memanfaatkan kesempatan ini untuk memamerkan kemampuan dual Wi-Fi. Ini pada dasarnya memungkinkan laptop yang  punya fitur IUM (infinite usb memory) untuk berkoneksi dengan perangkat lain sambil mempertahankan koneksi live-nya ke web.  Sebenarnya, IUM tidak benar-benar menyimpan konten apa pun di drive.  Ia justru memanfaatkan sinyal Wi-Fi laptop untuk koneksi dan storage di laptop.
Nah jika tertarik, silakan kunjungi link Infinitec (www.infinitec.com). Jangan lupa siapkan dana US$ 129. O ya jika pesan sebelum 31 Agustus, mungkin kamu akan digratiskan ongkos kirimnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar